Monday, August 14, 2006

Reds Take The Blues

Liverpool menyikat Chelsea 2-1 di Community Shield.

Partai yang kerap dianggap sebagai pembuka English Premier League itu memang menemukan Kampiun Liga terakhir dengan Juara FA Cup. Itu artinya Chelsea melawan Liverpool.

Belakangan ini setiap orang menyebut Chelsea, selalu dengan big question: siapa yang bisa menahan mereka musim ini? Pertanyaan itu muncul karena Jose Mourinho melengkapi Chelsea dengan Michael Ballack dan Andrey Shevchenko.

Tapi Rafael Benitez sekali lagi membuktikan kalau dia memang duri dalam pantat buat Mourinho. Membuat pelatih bertongkrongan playboy itu selalu meradang setiap bertemu Liverpool.

Chelsea sudah dikalahkan Liverpool di Champions Cup, FA Cup dan sekarang Community Shield.

Padahal Mourinho sempat lempar sesumbar kalau Liverpool bukan pengejar titel juara yang layak buat musim ini.

Pertandingannya sendiri berjalan timpang dari segi semangat. Chelsea menujukkan betul sebagai tim penuh bintang yang belum padu.

Terutama di bagian belakang. Hilangnya Del Horno dan keburaman terbeli atau tidaknya Ashley Cole membuat garis pertahanan Chelsea patah-patah.

Di menit ke 9, John Arne Riise bisa dengan santai menggiring bola hampir dari lapangan tengah dan mencetak gol begitu saja.

Ballack yang masih sedikit cedera belum terlihat maksimal. Lampard bekerja sendiri. Termasuk memberikan assist pada Shevchenko yang berhasil membuat Abramovich, bos Chelsea, tersenyum lebar. Investasinya sebesar 30 Juta Poundsterling itu mencetak gol penyeimbang beberapa saat sebelum turun minum.

Benitez sendiri menurunkan Zenden sebagai starter mengisi posisi Gerrard dan Alonso. Tapi begitu melihat tingkatan permainan Chelsea, Benitez pun menurunkan dua jagoan lapangan tengahnya itu. Plus Craig Bellamy mengganti Luis Garcia.

The New Boy Mark 'Speedy' Gonzales juga terlihat nyaman di sisi kiri Liverpool.

Permainan pun naik kecepatannya ketika Bellamy mulai melakukan sprint-sprint trademark-nya selama ini saat masih membela Newcastle. Dan sepuluh menit menjelang peluit pamungkas, Bellamy menusuk sisi kanan Chelsea lalu mengirim umpan lambung sempurna. John Terry terlihat menengok ke arah posisi Peter Crouch, tapi entah kenapa dia justru malah meninggalkan Crouch. Si jerapah itu pun dengan enak menanduk bola, menaklukan Cudicini yang menjadi strater karena Peter Cech cedera.

Chelsea sendiri sempat membuat peluang lewat Drogba. Tapi tendangannya ditepis oleh Claudio Reina. Sementara Shevchenko juga harus rela melihat sundulannya juga ditepak keluar oleh Reina.

Sisanya adalah Liverpool yang bermain penuh semangat dan determinasi. Sementara Chelsea menampilkan skill individu binang-bintangnya. Mungkin Mourinho masih mencoba-coba. Tapi apa pun itu, dia harus mengakui Benitez tanpa banyak omong sudah berhasil membungkamnya di awal musim.


nb: welcome to EPL, Ma! :D

0 Comments:

Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]

<< Home